TRIBUNWOW.COM - Berikut Profil Guilherme Batata, bekas Idola PSS Sleman yang kena mental seusai bermain dengan klub barunya yakni Persikas Subang di Liga 2 2024.
Guilherme Batata perdana masuk Persikas Subang 24 agustus 2024, dan kini ikut bertanding di Liga 2 2024/2025.
Pada laga pembuka Liga 2 2024 Grup 2 , Persikas Subang bertanding melawan Adhyaksa Farmel FC di Stadion Sriwedari, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (7/9/2024).
Namun sayangnya Guilherme Batata yang baru saja bermain langsung di ospek oleh Adhyaksa Farmel FC, di mana pada pertandingan tersebut klub Persikas Subang kena ulti dengan kekalahan telak 5-0.
Bagi Persikas Subang, kekalahan ini tentu menjadi pelajaran penting, apalagi dibabat habis tanpa bisa membalas satu gol pun.
Guilherme Batata yang bermain sebagai gelandang pun harus mengakui kekuatan tim lawan.
Adhyaksa Farmel FC rupanya memiliki pertahanan yang sangat apik, sehingga tak bisa ditembus oleh Guilherme Batata.
Perbedaan performa Guilherme Batata di PSS Sleman dan Persikas Subang juga terlihat dalam laga ini.
Di PSS Sleman, Guilherme Batata cukup bisa membuka peluang bagi striker dengan memberikan umpan-umpan yang apik, meski yang berbuah gol hanya 2 assistnya dari 30 pertandingan.
Sementara di Persikas Subang, para gelandang dan striker justru dibuat kewalahan dengan pertahanan tim lawan, belum lagi lini depan Adhyaksa Farmel FC yang tampil solid dan apik.
Sosok Guilherme Batata
Guilherme memiliki nama lengkap Guilherme Felipe de Castro, dan merupakan pemain sepak bola kelahiran Uberaba, Brasil pada 2 Mei 1992 (32).
Sebagai pemain gelandang bertahan, Guilherme Batata memiliki kelebihan, yakni bisa bermain multi-posisi, terbukti ia dapat menempati posisi gelandang serang, gelandang kiri, gelandang tengah hingga winger.
Tentu hal tersebut memberikan keuntungan bagi klub yang merekrutnya untuk memainkan skema posisi.
Tercatat beberapa klub yang perah dibela pemain veteran itu seperti Barbarense-SP, NorthEast Utd, Gokulam FC, Persela Lamongan, Hamrun Spart, hingga PSS Sleman.
Profil Guilherme Batata
Nama di negara asal: Guilherme Felipe de Castro
Tanggal lahir / Umur: 2 Mei 1992 (32)
Tempat kelahiran: Uberaba Brasil
Tinggi: 1,79 m
Kewarganegaraan: Brasil
Posisi: Gelandang - Gel. Bertahan
Kaki dominan: kiri
Klub Saat Ini: Persikas Subang
Bergabung: 24 Agt 2024
Kontrak berakhir:-
(Magang TribunWow.com/Raudlatul Jannah)