Grid.id - Sebelum El Rumi lamar Syifa Hadju di Swiss, ternyata ia ingin melamar sang pujaan hati di London, Inggris. Apa alasan El Rumi batal lamar Syifa Hadju di London?
Bulan Oktober 2025 diawali sempurna oleh pasangan El Rumi dan Syifa Hadju. Keduanya resmi bertunangan usai El Rumi lamar sang kekasih di Swiss.
Kabar itu diumumkan keduanya lewat akun Instagram. Nampak El Rumi mengenakan jas hitam dan Cipa mengenakan gaun putih.
Putra kedua Ahmad Dhani itu berlutut dan memberikan cincin kepada Cipa. Sementara itu, Cipa nampak terkejut dan terharu.
Alasan El Rumi Batal Lamar Syifa Hadju di London
Usut punya usut, El Rumi ternyata awalnya ingin melamar Cipa di London, Inggris. Hal itu diungkapkannya lewat akun Youtube sang ibunda, Maia Estianty pada Kamis (9/10/2025).
El Rumi awalnya ingin lamaran di London karena kota itu memiliki banyak kenangan saat ia kuliah di sana.
"Kenapa kamu milihnya London atau Swiss? Kemarin kamu pilihnya London tuh," kata Maia.
"Iya awalnya pengen di London kan, karena aku pernah kuliah di London. Terus ada kota yang memorial buat aku lah di sana, cuman udah banyak kayanya ya orang yang lamaran di sana," ujar El.
El Rumi menjelaskan bahwa awalnya ia ingin melamar Cipa di depan jam raksasa London yakni Big Ben.
"Awalnya aku pengen di depan Big Ben, cuma kayanya udah banyak banget orang yang nglamar di depan Big Ben, terlalu biasa deh," lanjutnya.
Setelah itu, El Rumi pun memilih Swiss yang lebih memukau dan pertama kali dikunjungi olehnya dan Cipa.
"Terus kalo di kota London kayanya kok agak kurang, Swiss lebih dreamy dan juga aku sama Cipa pertama kali ke sana. Pengalaman yang tak terlupakan di sana," ujar El lagi.
Maia kemudian menanyakan di mana lokasi tepatnya El Rumi akan melamar Cipa di Swiss. El mengatakan ia akan memilih lokasi dengan pemandangan terbaik dan tak terlupakan.
"Swiss nanti di daerah deket-deket gunung. Lebih dreamy dan secara gambar lebih memorable. Wow gitu. Big Ben harus datang jam 5 jam 6 pagi gitu, cuman kan udah banyak ýang lamaran di sana," kata El Rumi lagi.

Itulah tadi kisah El Rumi batal lamar Syifa Hadju di London dan memilih Swiss sebagai negara penggantinya. Diketahui, El Rumi dan Cipa awalnya berkenalan lewat DM Instagram.
El awalnya membalas story Cipa saat sedang olahraga. Setelah itu, El mengajak Cipa untuk makan bersama. Keduanya pertama kali go public pada Juli 2024 lalu dan mengumumkan hubungan mereka pada Oktober di tahun yang sama.