TRIBUNNEWS.COM - Persija Jakarta dirumorkan mendekati tiga pemain lokal selama bursa paruh musim Liga 1 2024/2025 per Selasa (7/1/2025).

Sebelumnya, Macan Kemayoran telah merekrut legiun asing terbaru yakni, Pablo Andrade.

Pablo Andrade merupakan center-back asal Brasil yang di musim lalu memperkuat klub kasta kedua Skotlandia, FC Lahti.

Kini pemain 30 tahun didatangkan Persija dan akan menjalani kontrak opsional selama semusim ke depan.

Pablo Andrade sendiri juga mengisi kekosongan kuota bek asal Brasil Pedro Dias, yang baru saja dilepas oleh Persija.

Pablo Andrade Persija Jakarta
Pemain bek-tengah asal Brasil Pablo Andrade ketika didatangkan oleh Persija Jakarta pada paruh musim Liga 1 2024/2025.

Setelah sukses transfer Pablo Andrade, tampaknya Persija masih sibuk menambah kekuatan baru.

Hal tersebut patut dipahami karena Macan Kemayoran perlu mengisi amunisi untuk persaingan papan atas klasemen Liga 1.

Di mana saat ini Persija menempati posisi ke-3 klasemen dengan jarak tujuh poin dari Persib Bandung.

Adapun setelah menggaet satu pemain asing, tampaknya Persija juga mulai beralih ke para pemain lokal.

Yap, bidikan Persija mengarah kepada pemain lokal yang berkarier di Liga 1.

Sudah ada tiga pemain yang dirumorkan menjadi incaran tim kecintaan Jakmania.

Para incaran Persija juga tersebar di segala posisi, mulai kiper, bek-tengah, hingga striker.

Lantas siapa saja para pemain lokal incaran Persija Jakarta? Simak data berikut yang telah dilansir melalui Transfermarkt per Selasa (7/1).

3 Pemain Lokal yang Dirumorkan ke Persija Jakarta

1. Ernando Ari (22 Tahun)

Ernando merupakan kiper muda potensial yang juga menjadi andalan di Timnas Indonesia.

Pengalamannya di level internasional dan performa stabilnya di liga domestik membuatnya menjadi target menarik bagi Persija. 

Ernando Ari tampil solid sebagai penjaga gawang utama Persebaya di musim ini. 

Dari 10 pertandingan yang dimainkan di Liga 1 musim 2024/2025, ia berhasil mencatatkan 4 cleansheet, menunjukkan konsistensi dan kualitasnya di bawah mistar.

Asal Klub: Persebaya Surabaya

Posisi: Kiper

Performa Musim Ini (Liga 1 24/25): 10 Main, 4 Cleansheet

Harga Pasar: Rp 4,78 miliar

Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari saat sesi latihan tim Persebaya Surabaya selama kompetisi Liga 1 musim 2024/2025.
Kiper Timnas Indonesia Ernando Ari saat sesi latihan tim Persebaya Surabaya selama kompetisi Liga 1 musim 2024/2025. (Persebaya.id)

2. Alfeandra Dewangga (23 Tahun)

Kemampuan Dewangga bermain di dua posisi berbeda membuatnya menjadi pemain serbaguna yang dapat memperkuat lini pertahanan maupun tengah.

Pemain muda ini juga dikenal dengan gaya bermainnya yang tenang dan disiplin, menjadikannya aset berharga bagi tim mana pun.

Dewangga telah tampil dalam 16 pertandingan bersama PSIS di Liga 1 musim ini, mencetak 1 gol dan menerima 4 kartu kuning.

Asal Klub: PSIS Semarang

Posisi: Bek-tengah, Gelandang-bertahan

Performa Musim Ini (Liga 1 24/25): 16 Main, 1 Gol, 4 Kartu Kuning

Harga Pasar: Rp 5,21 miliar

Bek PSIS Semarang Alfeandra Dewangga pada musim kompetisi Liga 1 2024/2025.
Bek PSIS Semarang Alfeandra Dewangga pada musim kompetisi Liga 1 2024/2025. (PSIS.co.id)

3. Yandi Sofyan Munawar (32 Tahun)

Musim ini, Yandi hanya tampil dalam 5 pertandingan bersama Malut United tanpa mencatatkan gol.

Meski performanya belum terlalu menonjol, pengalaman Yandi sebagai striker senior bisa menjadi tambahan penting bagi Persija, terutama sebagai pelapis atau mentor bagi penyerang muda. 

Kehadirannya juga dapat menambah kedalaman skuat di lini depan.

Asal Klub: Malut United

Posisi: Striker

Performa Musim Ini (Liga 1 24/25): 5 Main

Harga Pasar: Rp 1,74 miliar

Striker Malut United Yandi Sofyan dalam sesi latihan tim selama kompetisi Liga 1 2024/2025.

Dan itulah tiga nama pemain lokal yang dirumorkan menjadi incaran Persija Jakarta selama bursa transfer paruh musim Liga 1 2024/2025, per Selasa (7/1/2025).

(Bayu Panegak)

Baca Lebih Lanjut
Lepas Pedro Dias, Persija Jakarta Bidik Pemain Asing Baru di Bursa Transfer Paruh Musim
Hasiolan Eko P Gultom
Lepas Pedro Dias, Persija Jakarta Incar Pemain Asing Baru di Bursa Transfer Paruh Musim
Irwan Wahyu Kintoko
Update Transfer Persebaya Surabaya: Slot Asing Komplet, Dua Pemain Lokal Selanjutnya?
Abdullah Faqih
Bursa Transfer Persib, Bos Maung Tak Jadi Rekrut Pemain Persija, Incar Eks Striker Borneo FC
Mutiara Suci Erlanti
HOT TRANSFER! Gresik United Datangkan Pemain Asing Lagi, Siapa bakal Terdepak?
Januar
Bukan Pratama Arhan, Ini 3 Pemain yang Diingikan PS Semen Padang di Bursa Transfer
Dwi Setiawan
Persib Bandung Lepas Mailson Lima, Ini Calon Penggantinya, Bursa Transfer
Taufik ismail
Kendala Pelatih PSIS Datangkan Pemain Lokal Berpengalaman di Bursa Transfer Paruh Musim
Muh radlis
Gresik United Datangkan Pemain Asing Baru, Siapa yang akan Terdepak?
Dwi Prastika
Pratama Arhan ke Persija atau Semen Padang di Bursa Transfer Liga 1? Kata Agen Eks PSIS Semarang Itu
Amiruddin