TRIBUNSTYLE.COM - Potret pernikahan Nia LIDA dan Andi Agung, dulu viral beri uang panai Rp 1,5 M. Digelar mewah dan meriah, kini sang pedangdut dihadiahi perusahaan.

Pedangdut Nia Rose alias Nia LIDA telah resmi melepas masa lajang pada, Minggu (20/10/2024). 

Nia LIDA dinikahi kekasihnya Andi Agung Prakoso, di kampung halamannya Sidrap, Sulawesi Selatan.

Nia LIDA dan Andi Agung mengenakan busana pengantin adat Bugis bercorak putih dan emas pada prosesi akad nikah.

Setelah sukses menggelar akad nikah, keduanya lanjut mengadakan acara resepsi pada malam harinya. 

Potret pernikahan Nia LIDA dan Andi Agung
Potret pernikahan Nia LIDA dan Andi Agung (Instagram)

Resepsi pernikahan pasangan penyanyi dangdut dan pengusaha ini berlangsung mewah dengan konsep modern.

Momen bahagia tersebut tampak dihadiri oleh rekan artis Nia LIDA seperti Putri Isnari hingga Jirayut. 

Menariknya, setelah memberikan uang panai senilai Rp1,5 Miliar, kali ini Andi Agung menyerahkan sebuah perusahaan untuk Nia LIDA, lho.

Seperti apa sih potret pernikahan keduanya ini? Intip yuk!

1. Akad Berlangsung di Masjid

Nia LIDA resmi menikah dengan Andi Agung
Nia LIDA resmi menikah dengan Andi Agung (Instagram)

Nia LIDA akhirnya resmi melepas masa lajangnya.

Ia menikah dengan Andi Agung pada Minggu (20/10).

Rangkaian acara pernikahan tersebut digelari di Sidrap, Sulawesi Selatan, kampung halaman Nia LIDA. 

Dalam foto yang dibagikan Nia LIDA, akad nikahnya berlangsung di sebuah masjid.

2. Konsep Adat Bugis

Momen akad nikah Nia LIDA dan Andi Agung dilanjutkan dengan resepsi berkonsep adat Bugis
Momen akad nikah Nia LIDA dan Andi Agung dilanjutkan dengan resepsi berkonsep adat Bugis (Instagram)

Momen akad nikah dilanjutkan dengan resepsi berkonsep adat Bugis, Sulawesi Selatan. 

Nia LIDA dan Andi Agung tampil memukau mengenakan busana pengantin adat Bugis bercorak putih dan emas.

Nia LIDA juga mengenakan aksesori lengkap. 
Ada rante atau kalung, ponto atau gelang, hingga salempang di bahu bagian kanan

3. Resepsi Malam dengan Gaun Modern

Resepsi malah Nia LIDA dan Andi Agung berkonsep modern
Resepsi malah Nia LIDA dan Andi Agung berkonsep modern (Instagram)

Acara kemudian dilanjutkan dengan resepsi malam hari.

Kali ini, keduanya memilih menggelar resepsi tema modern.

Para sahabat Nia LIDA rela terbang dari Jakarta ke Sidrap, Sidenreng Rappanng di hari bahagianya.

Terlihat hadir antara lain Putri Isnari, Lady Rara, Aulia DA, Ridwan LIDA, Hari Putra, Ical Majene, hingga Melly Lee.

4. Cantik Paripurna

Nia LIDA dan Andi Agung serasi berbusana hijau tua.
Nia LIDA dan Andi Agung serasi berbusana hijau tua. (Instagram)

Nampak Nia LIDA & Andi Agung menggunakan baju berwarna hijau tua. 

Senada dengan kedua mempelai, pihak keluarga tampil elegan mengenakan baju seragam nuansa hijau

Nia LIDA & Andi Agung pun perlihatkan romantisme saat berdansa, vibes keduanya jadi bak pangeran dan putri.

Pada momen tersebut, rekan Nia lida yang menyusul hadir adalah Jirayut. 

Pria asal Thailand tersebut hadir dengan mengenakan batik nampak begitu ceria saat foto bersama mempelai

5. Dapat Hadiah Perusahaan

Nia LIDA dapat hadiah sebuah perusahaan dari sang suami.
Nia LIDA dapat hadiah sebuah perusahaan dari sang suami. (Instagram)

Andi Agung secara tak terduga memberikan hadiah mewah untuk Nia LIDA.

Betapa kagetnya Nia Lida, ia diberi hadiah oleh sang suami sebuah PT (Perusahaan) yang bergerak di bidang production dan fotografer. 

Ia bahkan langsung menerima surat kuasa dari Andi Agung.

Andi Agung menjelaskan, hadiah tersebut diberikan sesuai dengan keinginan Nia yang ingin memiliki studio dan PH sendiri.

(TribunStyle.com/Putri Asti)

Terima Kasih untuk Votingnya
Powered by vilykke
happy
Senang
35%
love
Suka
27%
excited
Lucu
36%
sad
Sedih
0%
angry
Marah
1%
Baca Lebih Lanjut
7 Potret Pernikahan Pevita Pearce dan Mirzan Meer yang Digelar Tertutup
Sindonews
5 Potret Pernikahan Irish Bella dan Haldy Sabri, Serba Putih
Sindonews
Akhirnya Ngaku Juga, Sandra Dewi Terima Uang Harvey Moeis Rp 3 M: Lunasi Rumah, DP Pakai Uang Saya
Azis Husein Hasibuan
7 Momen Keenan Pearce Menikah Lagi dengan Tasha Serena, Digelar Intim dan Sederhana
Putri Asti
Pengakuan Sandra Dewi Soal Asal Usul Uang Harvey Moeis Beli Mobil 11 Mewah: Saya Gak Ikut Campur
Moch Krisna
Hakim Yakin Gazalba Saleh-lah yang Lunasi Cicilan Rumah Mewah Fify Mulyani
Detik
Ditanya Hakim Asal-usul Uang Harvey Beli 11 Mobil, Sandra Dewi Buang Badan: Saya Gak Ikut Campur
Azis Husein Hasibuan
OktoBeerFest, Kokoon Hotel Banyuwangi Sajikan Malam Bintang dan Musik Meriah
Timesindonesia
Emosi! Ibu Kimberly Ryder Kesal Edward Akbar Cuma Kasih Rp 1,5 Juta untuk Biaya Ngaji Anak Seumur Hidup: Lo Pikir Aja, Biaya Berapa?
Widy Hastuti Chasanah
Pemilik Warung Resah Iwan Kerap Belanja Pakai Uang Rp100 Ribu selama 1,5 Bulan, Pelaku Modal HVS
Mujib Anwar