Proyek galian pipa jacking di Jalan Ciledug Raya, Cipulir berdampak pada kemacetan panjang. Bus TransJakarta non koridor 13 ikut terjebak dalam kemacetan.
Pantauan detikcom di lokasi, Kamis (30/5/2024) kemacetan mengular dari Pasar Cipulir hingga Universitas Budi Luhur. Terlihat sejumlah bus TransJakarta non koridor 13 seperti rute 1 M dari arah Meruya tujuan Blok M terjebak kemacetan di Pasar Cipulir.
Tak hanya bus TransJakarta dari arah Ciledug, bus TransJakarta yang datang dari arah Velbak, Kebayoran juga terjebak kemacetan. Ini disebabkan penyempitan di lajur jalan akibat penerapan contraflow dari Pasar Cipulir hingga Lemigas.
Selain bus TransJakarta, transportasi umum lainnya seperti Mikrotrans dan Angkot juga terjebak macet di sekitar Pasar Cipulir.
Sebelumnya, polisi menerapkan contraflow atau lawan arah di Jalan Ciledug Raya, Cipulir yang mengarah ke Velbak. Contraflow ini dimulai Pasar Cipulir ke Lemigas, sepanjang 200 meter.
"Hari ini kami mencoba metode rekayasa lalu lintas dengan contraflow sehingga ruas jalan di sisi kiri kita ambil satu lajur ini dari jam 07.00 WIB hingga 09.00 WIB, mengingat kalau sudah agak siang nanti lalin dari Jaksel ke Tangerang mulai padat, sehingga kita tidak bisa menerapkan contraflow sepanjang waktu, contraflow ini 200 meter dari Pasar Cipulir sampai Lemigas," ujar Kasatlantas Polres Jaksel Kompol Yunita di lokasi.
Yunita mengatakan pihaknya siap mengatur lalu lintas di sana sepanjang proyek galian itu dikerjakan. Yunita mengatakan hari ini ada 15 personel yang berjaga.
"Kami tentu setiap pagi dan sore akan hadir dan penempatan petugas untuk melancarkan lalin. Untuk hari ini ada 15 personel dari lantas, dari dishub ada 15 kemudian ada juga dari pekerja proyek," katanya.
Yunita mengatakan pihaknya siap mengatur lalu lintas di sana sepanjang proyek galian itu dikerjakan. Yunita mengatakan hari ini ada 15 personel yang berjaga.
"Kami tentu setiap pagi dan sore akan hadir dan penempatan petugas untuk melancarkan lalin. Untuk hari ini ada 15 personel dari lantas, dari dishub ada 15 kemudian ada juga dari pekerja proyek," katanya.