TRIBUNCIREBON.COM - Kabar mengejutkan datang dari Jennifer Coppen dan babysitter anaknya, Nia Carpenter.

Diketahui, Nia Carpenter merupakan babysitter Kamari Sky Wassink.

Tanpa ada kabar, tiba-tiba Jennifer Coppen memecat Nia Carpenter.

Awalnya, publik mengira hubungan kerja keduanya berakhir karena masa kontrak yang telah habis. 

Namun, belakangan terbongkar bahwa pemutusan kerja itu dilatarbelakangi masalah profesionalisme.

Lewat postingan di akun TikTok-nya, Jennifer Coppen menyebut Nia dinilai kurang serius dalam menjalankan tugasnya. 

Salah satu hal yang membuat Jennifer Coppen geram adalah kebiasaan Nia yang terlalu sering bermain ponsel saat menjaga Kamari.

“Yang aku butuhkan adalah orang yang bisa benar-benar fokus dan sayang sama anakku, bukan yang kerja setengah hati,” ujar Jennifer Coppen dalam pesan yang dibocorkan ke publik.

Meskipun diberhentikan secara tidak hormat, Jennifer tetap menunjukkan tanggung jawabnya. 

Ia tetap membayarkan gaji terakhir Nia Carpenter secara penuh.

Adapun gaji Nia selama menjadi pengasuh Kamari adalah sebesar Rp5.500.000. 

Angka ini cukup mencengangkan netizen, yang menganggap Jennifer Coppen sudah sangat dermawan pada sang pengasuh.

Sementara itu, perseteruan ini bermula dari Nia Carpenter yang kerap melontarkan sindiran terhadap Jennifer saat siaran langsung di media sosial.

Awalnya Jennifer memilih diam dan hanya menjawab bahwa kontraknya dengan Nia sudah berakhir. 

Namun karena merasa situasi makin tak terkendali, Jennifer Coppen akhirnya membeberkan semua yang ia rasakan.

Jennifer mengaku tak menyangka, wanita yang selama ini dianggap seperti keluarga justru membuatnya merasa dikhianati secara dalam.

"Sangat disayangkan ternyata balasan dia seperti ini ke aku. Aku bener-bener sakit hati, aku enggak nyangka kalau dia bakal kayak gini ke aku. Kayak kebaikan aku dibalasnya kayak gini," cerita Jennifer.

 

Baca Lebih Lanjut
Jennifer Coppen Hampir Pingsan Saat Dukung Timnas Indonesia VS Arab Saudi, Akui Kesal Tak Bisa Masuk Stadion
Christine Tesalonika
Penuhi Janji, Bupati Bireuen H Mukhlis Sumbangkan Gaji Kepada Anak Yatim
Muhammad Hadi
Justin Hubner Minta Maaf Sudah Bikin Gaduh
Detik
David Coote dinyatakan bersalah karena gambar tidak pantas anak
Antaranews
ART Santai Ambil Barang Majikan Meski Diteriaki, Gajinya Tak Dibayar 3 Bulan: Buat Anak Saya Makan
Alga W
Apakah benar ada masalah internal di Timnas Indonesia?
Antaranews
Daftar 6 Pelatih yang Dipecat di Awal Liga 2: 2 Korban Barito Putera, Susul Persipura dan Persela
Murhan
Delapan Bulan Tanpa Gaji, Petugas Kebersihan Pasar Inpres Tapaktuan Ancam Mogok
Ansari Hasyim
Patrick Kluivert Harus Tiru Shin Tae-yong yang Sampaikan Minta Maaf Usai Dipecat
Mochamad Hary Prasetya
Ricardo Salampessy Terbaru, Ini Daftar 5 Pelatih Liga 2 Championship yang Dipecat di Tengah Turnamen
Tiffany Marantika Dewi