TRIBUNJAKARTA.COM - Kini terkuak alasan Agam Rinjani alias Abdul Haris Agam melakukan live di media sosial saat evakuasi jenazah turis Brasil, Julian Marins dari tebing Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Agam Rinjani blak-blakan alasan gegara kerap dihubungi warga Brasil tiap 3 detik sekali.

Bak diteror, ia terus ditanya bagaimana keadaan dan kondisi di sana saat itu.

"Ini orang Brasil setiap 3 detik minta video call ke saya mau tahu keadaan di atas. Akhirnya live ajadeh biar orang satu kali," ujarnya dikutip dari Youtube Deddy Corbuzier.

Agam Rinjani menyadari jika saat itu banyak sekali komentar yang masuk.

Namun ia tetap fokus melakukan evakuasi dan memilih mengabaikan komentar tersebut.

Selain itu, komentar dari warga Brasil juga tak dimengerti olehnya karena perbedaan bahasa.

Diketahui, Agam Rinjani merupakan satu diantara empat rescuer yang mengevakuasi jenazah Juliana Marins.

Agam terlihat beristirahat sambil bergantungan di tebing.

lihat fotoMasih ingat dengan Sumanto? Lekat dengan kasus kanibalisme, kini Sumanto yang sudah bebas di tahun 2006 makin aktif di media sosial loh. Selain buat konten mukbang, Sumanto juga ikutin tren di TikTok.
Masih ingat dengan Sumanto? Lekat dengan kasus kanibalisme, kini Sumanto yang sudah bebas di tahun 2006 makin aktif di media sosial loh.
Selain buat konten mukbang, Sumanto juga ikutin tren di TikTok.

"Ya inilah keadaan tidur di tebingan, mau mengevakuasi," kata seorang recuer saat merekam video di tebingan.

Jarak mereka dengan jenazah Juliana sekitar 3 sampai 4 meter.

"Kayak di film-film ini," sahut Agam.

Tim rescuer ini tidur dengan terikat tali menggunakan sleeping bag atau kantong tidur dengan jaket seadanya.

Tubuh mereka terikat dengan tali yang dikaitkan pada bebatuan.

Untuk mengganjal perut di tengah medan terjal dan cuaca dingin, Agam Rinjani mengaku hanya makan cokelat dan biskuit.

Kini, setelah evakuasi berhasil, Agam Rinjani tetap dihubungi warga Brasil tiap 3 detik sekali.

Nomor Whatsapp (WA) miliknya bahkan mendapat panggilan video atau video call setiap 3 detik oleh warga Brasil sampai membuat platform komunikasinya alami eror.

"Tadi pagi kebuka, tadi kupakai, eh kena (error) lagi," ujar Agam usai mendapat penghargaan dari Menteri Kehutanan Raja Juli Antoni di Kantor Kemenhut, Jakarta yang dikutip dari Tribunnews.

Akibatnya, platform mengira hal ini sebagai spam hingga melakukan suspend atau penangguhan sementara.

Nomor Agam Rinjani baru bisa kembali digunakan usai 4 jam atau seharian.

Dari panggilan video yang diangkat oleh Agam Rinjani, kebanyakan semata untuk mengucapkan rasa terima kasih hingga menyebutnya sebagai pahlawan.

"Tunggu lagi 4 jam. Satu hari, jadi tiap 3 detik orang-orang Brasil hubungi video call, buka, 'halo', nggak bisa bahasa Indonesia, nggak bisa bahasa Inggris, 'I'am from Brazil, thank you, thank you', dia panggil anaknya, 'this hero, hero' sudah dia matikan," kata Agam.

"Masuk lagi, begitu terus. Dikira spam dia," lanjutnya.

Berkenaan dengan itu, Agam Rinjani juga berencana mencari nomor telepon lain, dan membuka saluran komunikasi alternatif lewat akun Instagram pribadinya yang kini sudah menyentuh angka 1,6 juta pengikut.

Ia tak menampik jika di direct message (DM) instagramnya juga dipenuhi oleh warga Brasil. Ia sampai terang-terangan mengaku pusing gegara hal ini.

(Tribun Jakarta/Tribunnews)

Baca Lebih Lanjut
Bak Diteror, Agam Ngaku Dihubungi Warga Brasil Tiap 3 Detik Sejak Evakuasi Juliana, Kini WA Eror
Nur Indah Farrah Audina
Berhasil Evakuasi Juliana Marins, Agam Rinjani dapat Donasi dari Warga Brasil, Ungkap Akan Gunakan Dana untuk Ini
Faza Anjainah Ghautsy
Kisah Agam Rinjani Minta Maaf Tak Bisa Selamatkan Juliana, Ternyata Pernah Evakuasi Pendaki Malaysia
Dedy Qurniawan
Momen Menegangkan saat Evakuasi Pendaki Juliana Marins Diungkap Agam Rinjani, Ada Risiko Hipotermia
Ficca Ayu Saraswaty
Mirip Film 5 Cm, Momen Agam Rinjani Kena Hujan Batu Saat Evakuasi Juliana Marins: Astagfirullah
Ferdinand Waskita Suryacahya
Sosok Agam Viral Usai Evakuasi Jenazah Juliana Marins di Tebing Rinjani, Dipuji Warganet Brasil
Redaksi
Agam Banjir Pujian Usai Evakuasi Juliana, Pesan Fiersa Besari: Tetap Membumi di Tingginya Rinjani
Nur Indah Farrah Audina
Kegelisahan Agam saat Evakuasi Juliana Marins: Tidur 45 Derajat, Maut Bisa Menjemput Jika Hujan
Satrio Sarwo Trengginas
Ternyata Ini Alasannya Mengapa Evakuasi Juliana Marins dari Jurang Gunung Rinjani Tidak Pakai Helikopter
Moh. Habib Asyhad
Agam Rinjani Dapat Donasi Rp 1,5 Miliar dari Warga Brazil, Akan Dibagi dan Dipakai untuk Beli Alat
Galih permadi