Qatar ajukan diri untuk jadi tuan rumah Piala Dunia Antarklub 2029. Keputusannya di FIFA, ada plus dan minusnya.

Piala Dunia Antarklub 2025 merupakan format baru yang berlangsung di Amerika Serikat. Ajang ini mempertemukan 32 tim dan berlangsung tiap empat tahun sekali.

Para pesertanya adalah tim-tim terbaik dari berbagai belahan benua sepanjang empat tahun tersebut. Ada perhitungan koefisiennya, misal dari benua Eropa, hitungannya adalah prestasi di Liga Champions.

Dilaporkan Tribuna, Qatar siap menjadi tuan rumah Piala Dunia Antarklub 2029. Mereka segera ajukan diri ke FIFA.

Qatar pede akan hal itu. Lokasinya yang ada di tengah-tengah, dinilai tidak memberatkan tiap tim. Apalagi, Qatar sudah sukses selenggarakan Piala Dunia 2022.

FIFA juga rencananya mau tambah peserta. Plus nominal hadiah, mau ditambah pula.

Lain sisi, pengajuan Qatar jadi tuan rumah Piala Dunia Antarklub 2029 menimbulkan pertentangan. Sebabnya, tidak mungkin ajang tersebut berlangsung di musim panas.

Itu karena, cuaca di Qatar sedang panas-panasnya. Piala Dunia 2022 pun diundur ke musim dingin, yang biasanya digelar di musim panas.

Itu turut akan akibatkan jadwal kompetisi makin pelik nantinya. Bisa jadi, ajang Piala Dunia Antarklub digelar-gelar di tengah kompetisi. Klub-klub peserta akan makin 'teriak', karena padatnya jadwal!

Apakah FIFA akan kabulkan pengajuan Qatar?

Baca Lebih Lanjut
'Amerika Serikat Tak Layak Jadi Tuan Rumah Piala Dunia Antarklub'
Detik
Sudah 1 Juta Kursi Penonton Kosong di Piala Dunia Antarklub 2025
Detik
Raphinha Serang Piala Dunia Antarklub 2025
Detik
8 Tim Lolos ke 16 Besar Piala Dunia Antarklub 2025, 3 dari Brasil
Detik
Pertama Kalinya, Messi Gagal Juara Piala Dunia Antarklub
Detik
Piala Dunia Antarklub Bantu Reijnders Nyetel Lebih Cepat di City
Detik
Dear Klopp, Pilih Piala Dunia Antarklub atau Main di Indonesia?
Detik
Piala Dunia Antarklub 2025: Inter Miami Mau Tunjukkan Kualitas di Depan PSG
Detik
Guardiola Sadar Piala Dunia Antarklub Bisa Beri Dampak Buruk ke Man City
Detik
Rekor penonton jadi sorotan dalam Piala Dunia Antarklub FIFA 2025
Antaranews