TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah video viral di media sosial yang memperlihatkan sebuah mobil mewah Ferrari berwarna hitam terguling hingga lecet-lecet di Jalur Lingkar Barat Cengkareng pada Minggu (15/6/2025). 

Dalam unggahan akun Instagram @jakartabarat24jam mobil mewah itu terjatuh usai Truk Towing yang mengangkutnya mengalami kecelakaan. 

Terlihat Truk Towing tersebut sudah dalam kondisi terguling dengan bagian kabin rusak.

Adapun bagian sopir mengarah ke arah berlawanan di tol itu. 

Dalam video yang lain, mobil mewah Ferrari tersebut pun ikut terguling sehingga harus didorong oleh sejumlah petugas tol agar posisi mobil kembali normal. 

Kecelakaan itu juga berimbas kepada kemacetan di jalan tol.

Terlihat antrean mobil mengular akibat badan truk yang menutup jalan. 

Terkait itu, pihak kepolisian membenarkan adanya kejadian tersebut.

Namun, saat ini mobil Ferrari tersebut sudah dibawa pemiliknya. 

"Ferari sudah diderek yang punya," kata Kainduk PJR Bitung Korlantas Polri, AKP Andy Pradana saat dihubungi, Minggu (15/6/2025).  

Andy tak merinci soal kronologi kecelakaan yang melibatkan Truk Towing tersebut.

Dia hanya memastikan jika proses evakuasi telah selesai dilakukan. 

"(Evakuasi) Sudah selesai," ungkapnya.

Baca Lebih Lanjut
Mobil Towing Angkut Ferrari Terguling di Tol Cengkareng
Detik
Truk Angkut Galon Terguling di Km 34 Tol Jagorawi, Lalin Arah Jakarta Padat
Detik
Pikap Angkut Tabung Gas Terguling di Tol Cijago, Lalin Sempat Tersendat
Detik
Truk Terguling di JORR Cikunir Usai Pecah Ban
Detik
Truk Terbalik di Tol Jagorawi Km 34 Dipicu Pecah Ban
Detik
Mobil Boks Tabrak Tronton yang Berhenti di Tol Jagorawi, Sopir Luka Berat
Detik
Mobil di Jaktim Tabrak Separator Jalan hingga Terbalik, 2 Orang Terluka
Detik
Kabel Menjuntai di Cengkareng Bikin Pemotor Celaka, 2 Orang Terluka
Detik
Tabrakan 2 Mobil di Tol Jagorawi Berujung 'Nyangkut' di Beton Pembatas Jalan
Detik
Hati-hati! Truk Tabrak Beton Pembatas di Tol Janger Arah Bitung
Detik