TRIBUNSUMSEL.COM- Pendaftaran SPMB SD dan SMP Negeri Tahun Ajaran 2025/2026 Kota Palembang dibuka mulai 19 - 24 Mei 2025.
Adapun Pendaftaran SPMB SD dan SMP Negeri 2025 Kota Palembang dilaksanakan secara online melalui https://spmb.palembang.go.id
Sebelum melakukan pendaftaran, harap untuk mempersiapkan dokumen yang diperlukan dan memeriksa data identitas sekolah yang dituju dalam SPMB 2025 Kota Palembang secara lengkap.
Cara Cek Data Identitas Sekolah di SPMB 2025 Kota Palembang
1. Akses laman https://spmb.palembang.go.id/beranda
2. Pilih bagian Informasi SPMB, lalu klik Data Satuan Pendidikan SPMB
3. Berikutnya pilih jenjang SD atau SMP dan masukkan nama institusi pendidikan pada kolom pencarian
4. Setelah institusi ditemukan di kolom pencarian, pilih "Selengkapnya"
5. Selanjutnya akan tertera data informasi satuan pendidikan mulai dari Identitas, Alamat hingga data lainnya
Alur Pendaftaran SPMB Kota Palembang
1. Pembuatan akun pada laman web resmi SPMB https://spmb.palembang.go.id
2. Registrasi & Mengisi Data Calon Murid Baru
3. Mengunggah Dokumen Persyaratan
4. Mencetak Bukti Pendaftaran
Ikuti dan bergabung di saluran WhatsApp Tribunsumsel