BATAM, TRIBUNBATAM.id - Sejumlah bangunan di pergudangan Business Center Sekupang Batam, Jumat (2/5/2025) pagi, roboh. 

Dua pekerja bangunan jadi korban. Satu tewas di tempat, dan satu lainnya luka berat, patah tangan. 

Pantauan Tribun di lokasi, Sabtu (3/5/2025) siang, hampir seluruh tampilan depan gedung roboh. Puing-puing bangunan menutup gerbang gedung. 

Tumpukan batu, baja ringan hingga seng membuat kawasan tersebut terlihat acak-acakan. Tumpukan material belum dievakuasi.

Kawasan pergudangan itu terdiri dari 10 gudang. Sembilan di antaranya rusak parah dan satu gedung lainnya masih beroperasi. 

Beberapa pemilik usaha, petugas keamanan dan buruh masih terlihat di lokasi. Hanya saja tak melakukan kegiatan. 

Saksi mata di lokasi, Eko menyebutkan bangunan itu sudah banyak kosong alias tak dihuni. 

"Sudah bangunan tua, sudah lama. Ini dari tahun 1991. Yang masih dipakai tinggal 4 gedung. Selebihnya, ada 6 sudah kosong," ujar Eko di lokasi. 

Eko mengatakan, dua korban yang tertimpa saat itu merupakan pekerja bangunan. Saat itu, mereka melakukan pengecatan. Namun nahas, tak ada angin dan hujan tiba-tiba bangunan bagian depan gedung roboh hingga menimpa kedua pekerja. (TribunBatam.id/bereslumbantobing)

Baca Lebih Lanjut
Truk Tabrak Sejumlah Motor di Batam, 1 Orang Tewas dan 3 Luka Parah
KumparanNEWS
2 Polisi Gadungan Ditangkap di Bogor Usai Peras Pekerja Bangunan
Detik
Bedeng Pekerja Bangunan di Hotel Puncak Bogor Terbakar
Detik
BPBD Catat 364 Bencana Terjadi di Kota Bogor Sejak Januari, 2 Orang Tewas
Detik
Evakuasi Dramatis di Ponpes Gontor 5 Akibat tembok Penampungan Air Roboh
Tribunnews
Dorong Permintaan Rumah, Industri Ritel Bahan Bangunan Mulai Ekspansi
KumparanBISNIS
Serikat Pekerja Starbucks Tolak Tawaran Kenaikan Upah 2%
Detik
Pemprov Banten Bongkar Bangunan Ilegal di Situ Cipondoh Tangerang
Detik
Serunya Shopping Race BNI Batam, Peserta Dapat Belanja Gratis di Hypermart Nagoya Hill
Septyan Mulia Rohman
Terpeleset Saat Foto-foto, 2 Wisatawan dari Jakarta Tewas di Baturraden
Detik